Kendariinfo

Media Milenial Sultra

URL Berhasil Disalin
Terkini

Viral Siswi SMA Hilang, Pelaku Ditangkap Warga Kendari

Viral Siswi SMA Hilang, Pelaku Ditangkap Warga Kendari
Tersangka penculikan siswi SMAN 9 Kendari yang viral selama dua hari. Foto: Istimewa.

Kendari – Informasi orang hilang yang viral sejak Kamis (18/2/2021) lalu akhirnya terungkap. Kejadian yang menimpa NSK (17) seorang siswi kelas 12 (dua belas) SMAN 9 Kendari tersebut, dikabarkan telah ditemukan setelah 2 hari hilang.

Kapolsek Kandai, Kompol Redi Hartono, mengatakan bahwa pelaku telah ditangkap dan diserahkan ke Polres Kendari untuk proses lebih lanjut.

Pelaku merupakan seorang sopir angkutan umum, yang ditemukan oleh warga dan keluarga korban lalu kemudian diserahkan ke polisi.

”Tersangka diantar oleh keluarga korban dan masyarakat ke Polsek,” ujar Redi, Sabtu (20/2/2021).

Tersangka yang belum dijelaskan identitasnya oleh polisi itu ditemukan bersama korban di daerah P2ID, Kecamatan Baruga, Kota Kendari. Pelaku sempat dihajar warga hingga babak belur.

“Pelakunya bekerja sebagai sopir angkot,” lanjutnya.

Sementara itu, polisi belum menjelaskan secara rinci modus tersangka membawa lari korban, namun dari informasi yang beredar korban dikabarkan hilang saat berangkat ke sekolah untuk menyetor tugas mata pelajarannya.

Saat ini tersangka telah ditahan di Polres Kendari untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut.

Tetap terhubung dengan kami:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bagikan Konten