Kendariinfo

Media Milenial Sultra

URL Berhasil Disalin
Sports

Atlet Free Fire Menang Emas, Ketua ESI Sultra: Pendidikan Tetap Nomor Satu

Atlet Free Fire Menang Emas, Ketua ESI Sultra: Pendidikan Tetap Nomor Satu
Ketua Umum Electronic Sports Indonesia (ESI) Sulawesi Tenggara, Brigjen TNI Toto Oktaviana bersama Tim Free Fire peraih emas PON XX Papua. Foto: Wira Muhammad Rafli/Kendariinfo. (28/9/2021).

Kendari – Ketua Umum Electronic Sports Indonesia (ESI) Sulawesi Tenggara (Sultra), Brigjen TNI Toto Oktaviana menegaskan kepada para atlet Free Fire peraih emas di Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021 agar tetap mengutamakan pendidikannya.

Hal itu disampaikan Toto kepada atletnya yang mayoritas masih berstatus sebagai mahasiswa serta siswa saat tiba di Bandara Haluoleo Kendari, Selasa (28/9/2021) malam.

“Nomor satu yang diutamakan tetap adalah pendidikan, setelah itu baru prestasi di bidang esport ini,” tegas Toto kepada Kendariinfo, Selasa (28/9).

Ketua Electronic Sports Indonesia (ESI) Sulawesi Tenggara, Brigjen TNI Toto Oktaviana bersama Tim Free Fire peraih emas PON XX Papua. Foto: Wira Muhammad Rafli/Kendariinfo. (28/9/2021).
Ketua Electronic Sports Indonesia (ESI) Sulawesi Tenggara, Brigjen TNI Toto Oktaviana bersama Tim Free Fire peraih emas PON XX Papua. Foto: Wira Muhammad Rafli/Kendariinfo. (28/9/2021).

Lanjut Toto, menurutnya para atlet jangan sampai melalaikan kewajiban mereka sebagai siswa ataupun mahasiswa, pendidikan tetap yang utama dan harus dituntaskan.

“Kemarin saya melihat komentar-komentar, banyak yang negatif, karena bermain esport (Free Fire) melalaikan tugasnya sebagai mahasiswa. Mereka harus mengutamakan pendidikan,” ujarnya.

Selain berkoordinasi dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sultra, ESI Sultra juga mengaku akan mencoba mengusahakan dan berharap agar pihak kampus utamanya Universitas Halu Oleo yang memiliki banyak perwakilan mahasiswa agar bisa memberikan nilai lebih (credit point) kepada para atlet yang sudah berprestasi.

“Kami juga berharap kepada pihak Rektorat Universitas Halu Oleo memberikan credit point bagi atlet yang sudah berprestasi di tingkat nasional,” pungkasnya.

Baca Juga:  Dinkes Kendari Sementara Tak Layani Vaksinasi Sinovac Dosis I dan II

Senada dengan Ketua ESI Sultra, Siti Munawar selaku orang tua dari Kapten Tim Esport Free Fire Sultra, Fikri juga sangat memberi dukungan penuh kepada anaknya agar bisa menyelesaikan pendidikannya walau sempat cuti semester beberapa tahun.

“Saya sebagai orang tua tetap memfasilitasi anak saya, entah saya mencarikan tempat lain untuk pindah di tempat kuliah,” kata Siti kepada Kendariinfo.

Bukan hanya mendukung menuntaskan pendidikan, Siti mengaku akan terus mendukung anaknya berkarier dan berprestasi di dunia esport khususnya Free Fire.

“Pokoknya, moto saya anak saya mesti sarjana. Yang pasti saya ingin anak saya sarjana, game-nya juga tetap bisa berprestasi,” imbuhnya.

Kapten Tim Free Fire Sultra, Fikri (tengah) bersama ayahnya Usmito (kiri) dan ibunya Siti Munawar (kanan). Foto: Wira Muhammad Rafli/Kendariinfo. (28/9/2021).
Kapten Tim Free Fire Sultra, Fikri (tengah) bersama ayahnya Usmito (kiri) dan ibunya Siti Munawar (kanan). Foto: Wira Muhammad Rafli/Kendariinfo. (28/9/2021).
Tetap terhubung dengan kami:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bagikan Konten