Kendariinfo

Media Milenial Sultra

URL Berhasil Disalin
Terkini

Desa Wisata Labengki, Konut Masuk 50 Besar ADWI 2024

Desa Wisata Labengki, Konut Masuk 50 Besar ADWI 2024
Seorang wisatawan sedang menyelam ke dasar laut untuk melihat terumbu karang di kawasan Pulau Labengki. Foto: Facebook Trip Labengki Sombori.

Konawe Utara – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno mengumumkan 50 besar Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) melalui akun Instagram @anugerahdesawisataindonesia, Minggu (26/5/2024) kemarin.

Dalam pengumuman tersebut, Desa Wisata Labengki menjadi satu-satunya wakil Sulawesi Tenggara (Sultra) yang masuk 50 besar. Sebelumnya di babak 500 besar Sultra meloloskan 11 desa wisata. Kemudian terus kurasi hingga menyisakan Desa Wisata Labengki.

Menparekraf, Sandi Uno mengatakan, ADWI 2024 dalam prosesnya telah menjaring sebanyak 6.016 desa wisata dari seluruh provinsi di Indonesia. Berbagai tahapan yang ada di ADWI telah dilalui oleh seluruh peserta dengan proses yang cukup panjang.

Suasana perkampungan masyarakat Bajo di Pulau Labengki.
Suasana perkampungan masyarakat Bajo di Pulau Labengki. Foto: Kendariinfo. (24/7/2022).

“Untuk sampai di titik ini perjalanan desa wisata tidaklah mudah. Bersaing dengan 6.016 desa wisata lainnya, membuat desa wisata berlomba-lomba menampilkan wajah terbaik desa wisatanya. Menggali seluruh potensi dan menyajikannya dengan kemasan yang sangat menarik,” Ujarnya.

Dalam momen tersebut, Menteri Sandiaga dengan sangat bangga mengumumkan 50 besar desa wisata Anugerah Desa Wisata Indonesia.

“Inilah momen yang paling ditunggu-tunggu oleh seluruh peserta ADWI 2024. Dengan sangat teramat bangga, saya umumkan 50 besar desa wisata Anugerah Desa Wisata Indonesia,” kata Sandiaga.

Baca Juga:  Festival Kande Kandea Tolandona di Buteng Berlangsung Mulai 27 April 2023

Desa Wisata Labengki

Pulau Labengki sejak tahun 2013 memang terkenal dengan berbagai keindahannya. Memiliki air yang sangat jernih, terumbu karang yang terawat baik hingga melihat pemandangan Teluk Cinta dari ketinggian.

Kemolekan pulau ini memang sudah tak diragukan lagi. Setiap wisatawan yang datang pasti terpesona oleh panorama tempat ini. Kini, akses menuju Pulau Labengki ini sudah sangat mudah ditemukan. Jika dulu hanya ada satu titik penyeberangan menuju pulau ini, sekarang hampir di setiap sudut penjuru wilayah bisa digunakan sebagai jalur.

Karena letak geografis lokasi ini merupakan wilayah kepulauan di Konawe Utara, maka tentunya akses menuju ke Pulau Labengki harus menggunakan jalur laut. Waktu tempuh pun akan dipengaruhi dengan kapal yang ditumpangi, mulai dari satu jam saja bahkan hingga 7 jam. Tergantung akses mana yang digunakan dan kondisi cuaca laut serta gelombang saat itu.

Nah sekarang Makin Tahu Indonesia kan!!

Tetap terhubung dengan kami:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bagikan Konten