Kendariinfo

Media Milenial Sultra

URL Berhasil Disalin
Terkini

Maling Motor di Kendari Babak Belur Diamuk Massa, Sempat Sembunyi Sebelum Terciduk Warga

Maling Motor di Kendari Babak Belur Diamuk Massa, Sempat Sembunyi Sebelum Terciduk Warga
Maling motor di Kendari yang diamuk warga. Foto: Istimewa. (23/3/2023).

KendariMaling motor babak belur diamuk massa di Kelurahan Anduonohu, Kecamatan Poasia, Kota Kendari, Kamis (23/3/2023) sekira pukul 21.00 Wita. Pelaku sempat bersembunyi di balik semak-semak sebelum akhirnya berhasil diciduk warga setempat.

Menurut salah seorang warga bernama Saputra, pelaku melancarkan aksinya dengan cara memantau lebih dulu kendaraan yang ditarget. Ketika suasana aman, pelaku pun beraksi dan berencana mendorong motor yang akan dicuri ke tempat yang jauh dari tempat kejadian perkara (TKP).

Namun, sebelum berhasil menggasak motor yang akan dicuri, pelaku terciduk pemilik motor tersebut. Korban pun berteriak dan meminta bantuan warga sekitar.

Mendengar teriakan tersebut, warga langsung mengejar pelaku yang berusaha kabur. Saat pengejaran berlangsung, pelaku bersembunyi di semak-semak tetapi ia ketahuan oleh warga.

“Sempat sembunyi di semak-semak tapi tetap didapat sama warga, tidak sempat lari jauh karena di situ perumahan semua, jadi dia bersembunyi di rumput-rumput, jadi didapat mi,” ujarnya kepada Kendariinfo, Jumat (24/3).

Usai terciduk, pelaku langsung diamuk dan warga membawanya di sebuah Pos Kamling yang ada di lokasi tersebut. Dalam video yang diterima Kendariinfo, sekelompok warga tampak melampiaskan kekesalannya dengan cara memukul pelaku, menelenjanginya setengah badan, bahkan menyiramnya dengan air minum.

Selanjutnya, warga berkoordinasi dengan jajaran Polsek Poasia untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

Secara terpisah, Kapolsek Poasia, AKP Tung Guna, hingga saat ini belum memberikan keterangan resmi.

Baca Juga:  Revitalisasi Pasar Lapulu Telan Anggaran Rp3 M

Tetap terhubung dengan kami:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bagikan Konten