Kendariinfo

Media Milenial Sultra

URL Berhasil Disalin
Konawe

Meninggal 11 Hari Sebelum Pemilihan, Calon Kades di Konawe Menang Lawan Petahana

Meninggal 11 Hari Sebelum Pemilihan, Calon Kades di Konawe Menang Lawan Petahana
Makam Almarhum Muhammad Ali Basuki. Foto: Istimewa.

Konawe – Almarhum Muhammad Ali Basuki yang merupakan Calon Kepala Desa Lalonggotomi, Kecamatan Pondidaha, Kabupaten Konawe, meninggal dunia 11 hari sebelum Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Lalonggotomi yang diselenggarakan pada 31 Oktober 2022 lalu. Siapa sangka almarhum ternyata berhasil memenangkan pilkades setelah mengalahkan petahana.

Adik kandung almarhum bernama Muhammad Agus mengatakan, meski dinyatakan telah meninggal, kakaknya tetap dinyatakan sebagai Kepala Desa Lalonggotomi terpilih.

“Kakak saya menang, meskipun telah wafat,” katanya kepada Kendariinfo, Rabu (2/11/2022).

Almarhum Muhammad Ali Basuki melawan Misam yang merupakan kepala desa periode sebelumnya.

Berdasarkan data yang dihimpun Kendariinfo, seusai penghitungan suara Almarhum Muhammad Ali Basuki menang di dua dusun dari tiga dusun yang ada. Almarhum Muhammad Ali Basuki berhasil mengumpulkan 180 suara sementara Misam hanya mengumpulkan 157 suara.

Seusai dinyatakan menang oleh panitia, kekosongan jabatan akan diisi oleh pelaksana tugas sesuai dengan peraturan yang berlaku hingga nantinya akan dilaksanakan pemilihan kembali.

“Sesuai Peraturan Menteri Dalam Negeri maka akan diisi oleh pejabat sementara, sampai 6 bulan ke depan. Nanti akan dilakukan pemilihan kembali dengan dibuka kembali pendaftaran calon kepala desa,” tambah Agus.

Baca Juga:  MTQ ke-30 Tingkat Sultra Ditutup, Konut Jadi Juara Umum

Sementara itu, Agus menjelaskan tidak mengetahui secara pasti penyakit apa yang diderita kakaknya. Namun dia mengungkapkan, satu bulan sebelum pemilihan saudaranya tersebut sudah mulai sakit demam hingga dilarikan ke rumah sakit.

“Tidak ditahu sakitnya apa, satu bulan sebelum pemilihan sudah mulai sakit demam, HB-nya sering rendah/turun jadi ditransfusi terus,” jelasnya.

Almarhum Muhammad Ali Basuki dinyatakan meninggal dunia pada 20 Oktober 2022 di Rumah Sakit Umum Daerah Unaaha.

Tetap terhubung dengan kami:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bagikan Konten