Kendariinfo

Media Milenial Sultra

URL Berhasil Disalin
Konawe

Banjir di Jalur Trans Sulawesi, Konut Mulai Surut, Kendaraan Besar Dapat Melintas

Banjir di Jalur Trans Sulawesi, Konut Mulai Surut, Kendaraan Besar Dapat Melintas
Kondisi banjir di jalur Trans Sulawesi Desa Sambandete, Kecamatan Oheo, Kabupaten Konawe Utara (Konut) yang mulai surut dan sudah dapat dilintasi oleh kendaraan besar. Foto: Istimewa. (15/4/2025).

Konawe Utara – Banjir di Jalur Trans Sulawesi tepatnya di Desa Sambandete, Kecamatan Oheo, Kabupaten Konawe Utara (Konut) mulai terpantau surut, Selasa (15/4/2025) sekitar pukul 09.00 Wita.

Seorang pengendara motor bernama Sawal mengatakan, cuaca di lokasi banjir tampak cerah dan tidak menunjukkan tanda-tanda hujan. Sedangkan air sudah mulai surut tidak seperti sebelumnya.

“Kondisi terkini di sana itu air sudah mulai surut, tadi ada beberapa titik sudah di bawah lutut ketinggiannya,” ujar Sawal saat dihubungi Kendariinfo, Selasa (15/4).

Bahkan, kendaraan roda enam ke atas dan motor besar seperti trail sudah bisa melintas dengan tenang. Sedangkan kendaraan kecil seperti motor bebek, matik dan mobil roda empat masih harus menggunakan jasa rakit.

“Tadi karena saya pakai motor besar (trail), jadi saya bisa melintas. Kalau motor-motor matic masih pakai pincara,” ujarnya.

Ia memastikan kondisi itu sudah lebih baik daripada sebelum-sebelumnya. Ia pun berharap agar pemerintah bisa segera membangun jembatan sementara di lokasi banjir.

“Karena pak ASR itu dia mau bangun jembatan di sana, jadi mungkin sudah bisa dikerjakan karena air sudah mulai surut,” tutupnya.

Editor Kata
Tetap terhubung dengan kami:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bagikan Konten