PlazaInn Kendari by Horison dan Hotel Horison Laksanakan Bakti Sosial di Vihara Eka Dharma Manggala
Kendari – Manajemen PlazaInn Kendari by Horison dan Hotel Horison Kendari melaksanakan kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) Bakti Sosial di Vihara Eka Dharma Manggala, (18/5/2024) lalu.
Kegiatan yang dipimpin oleh Aldin Firdaus selaku general manager ini merupakan bagian dari komitmen kedua hotel tersebut untuk memberikan kontribusi positif kepada masyarakat sekitar dan mempererat hubungan sosial dengan komunitas setempat.
“Kegiatan bakti sosial ini dihadiri oleh karyawan dari kedua hotel dan manajemen. Kegiatan kebersihan lingkungan sebagai upaya untuk menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan, kami bersama-sama melakukan kegiatan bersih-bersih di sekitar area vihara. Ini juga bertujuan untuk menciptakan lingkungan yang sehat dan nyaman bagi semua,” kata Aldin.
Manajemen PlazaInn Kendari by Horison dan Hotel Horison Kendari menyampaikan bahwa kegiatan seperti ini akan terus dilaksanakan secara berkala sebagai bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan. Berkomitmen untuk terus berkontribusi positif dan memberikan manfaat bagi masyarakat di sekitar wilayah operasionalnya.
CSR bakti sosial yang dilaksanakan oleh PlazaInn Kendari by Horison dan Hotel Horison Kendari di Vihara Eka Dharma Manggala merupakan contoh nyata dari kepedulian perusahaan terhadap kesejahteraan masyarakat dan lingkungan sekitarnya.
Melalui program ini, menanamkan nilai-nilai kepedulian dan gotong royong yang sangat penting bagi kehidupan bermasyarakat. Semoga kegiatan ini dapat terus berlanjut dan memberikan manfaat yang lebih besar lagi di masa mendatang.