Terungkap! Status FB Kepsek SMA 1 Baubau Sebut Wira Cadangan Paskibraka Nasional

Konawe – Sedikit demi sedikit dugaan nepotisme perekrutan calon Paskibraka Nasional mulai terungkap, hal ini terkuak berdasarkan status di media sosial Facebook (FB) Kepala Sekolah (Kepsek) SMA 1 Baubau bernama Radilaega pada 18 Mei 2023 yang menyebut Wiradinata merupakan cadangan.
Ketua Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Himpunan Advokat Muda Indonesia (HAMI) Sultra, Andre Darmawan menjelaskan, berdasarkan temuan mereka, status yang dibuat Radilaega pada tanggal 18 Mei 2023 menyebut Wira adalah cadangan Paskibraka Nasional, tetapi unggahannya itu diedit pada 16 Juli 2023.
“Statusnya itu pada 18 Mei menyebut Wira dan Aini cadangan. Sedangkan Doni dan Nadira mewakili Sultra Paskibraka Nasional,” jelas Andre kepada Kendariinfo, Jumat (21/7).
Andre membeberkan, kejanggalan itu terlihat di dalam unggahan Radilaega, di mana tertulis Wira sebagai cadangan 1. Akan tetapi Radilaega mengeditnya pada 16 Juli 2023.
“Dia unggah statusnya pada 18 Mei 2023 menyebut Wira cadangan dan Aini, tiba-tiba dia edit pada 16 Juli dan dihilangkan tanda dalam kurung yang tertulis cadangan 1,” beber Andre.
Dengan temuannya itu, Andre berharap publik dapat mengetahui bahwa pada 17 Mei 2023 Doni telah diumumkan sebagai peserta terpilih mewakili Sultra, dan Wira sebagai cadangan.
“Saya bertanya-tanya apa maksud Kepsek SMA 1 Baubau merubah statusnya,” terang Andre.
Perlu diketahui, Radilaega merupakan kepala sekolah di SMA 1 Baubau. Terlihat dalam unggahan media sosialnya aktif mengunggah kegiatan-kegiatan sekolah.
Wiradinata, Anak Perwira Polisi Tiba Hari Ini di Jakarta Wakili Sultra sebagai Paskibraka Nasional

