Wisuda UHO Kendari Gelombang II Januari 2024, 1.156 Mahasiswa Rengkuh Gelar Baru
Kendari – Sebanyak 1.156 wisudawan dan wisudawati Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari resmi mendapat gelar baru usai mengikuti prosesi wisuda periode Oktober 2023 – Januari 2024 gelombang II, Rabu (7/2/2024).
Periode wisuda ini dilaksanakan untuk Program Doktor ke-38, Magister ke-67, Profesi Dokter ke-35, Pendidikan Profesi Ners ke-2, Pendidikan Profesi Guru ke-13, Profesi Apoteker ke-9, dan Sarjana ke-100.
Rektor UHO Kendari, Muhammad Zamrun Firihu, pada kesempatan itu mengatakan, wisuda kali ini tersebar dari 8 fakultas di UHO Kendari.
“Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) sebanyak 157 orang sarjana, IPK rata-rata 3,42, dan rata-rata lama studi 4 tahun 6 bulan; Program Magister (S2) sebanyak 36 orang, IPK rata-rata 3,76, dan rata-rata lama studi 2 tahun 2 bulan,” katanya
Sementara Fakultas Teknik (FT) sebanyak 153 orang sarjana, IPK rata-rata 3,33 dan rata-rata lama studi 4 tahun 6 bulan; Diploma Tiga sebanyak 61 orang, IPK rata-rata 3,30, dan rata-rata lama studi 3 tahun 4 bulan.
Diikuti Fakultas Hukum (FH) sebanyak 66 orang sarjana, IPK rata-rata 3,46, dan rata-rata lama studi 4 tahun 6 bulan; Program Magister sebanyak 3 orang dengan rata-rata lPK 3,79, dan rata-rata lama studi 2 tahun 4 bulan.
“Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan (FPIK) sebanyak 80 orang sarjana, dengan IPK rata-rata 3,22, dan rata-rata lama studi 5 tahun 0 bulan,” lanjutnya.
Ditambah Fakultas Kedokteran (FK) sebanyak 46 orang Sarjana, dengan rata-rata IPK 3,14, dan lama studi 4 tahun 0 bulan; Profesi Dokter sebanyak 12 orang, dengan IPK rata-rata 3,29, dan rata-rata lama studi 2 tahun 4 bulan.
“Ada pula Fakultas Ilmu Budaya (FIB) sebanyak 131 orang sarjana, dengan rata-rata IPK 3,46, dan lama studi 4 tahun 9 bulan,” imbuhnya.
Disusul Fakultas Peternakan (FPt.) Program Magister sebanyak 3 orang dengan rata-rata IPK 3,84, dan rata-rata lama studi 2 tahun 5 bulan. Terakhir Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Program Profesi Guru (PPG) sebanyak 408 orang.